Users' questions

Hukum Materiil apa yang diterapkan di Pengadilan Agama?

Hukum Materiil apa yang diterapkan di Pengadilan Agama?

Hukum materiil yang selama ini berlaku di lingkungan Peradilan Agama ialah Hukum Islam yang dalam garis besarnya meliputi bidang-bidang hukum Perkawinan, Hukum Kewarisan, dan Hukum Kewakafan. Hukum materiil tersebut tertulis antara lain dalam kitab- kitab fiqih yang banyak beredar di Indonesia.

Apa yang dimaksud sumber hukum acara peradilan agama?

A. Sumber-Sumber Hukum Acara Di Pengadilan Agama. Peradilan Agama merupakan salah satu pelaksana kekuasaan kehakiman bagi rakyat pencari keadilan yang beragama Islam mengenai perkara perdata tertentu yan diatur dalam Undang Undang.

Bidang perkara apa saja yang menjadi kompetensi absolut peradilan agama?

Kesimpulannya, kompetensi absolut Pengadilan Agama adalah memeriksa, memutus, dan menyelesaikan suatu perkara antara orang-orang yang beragama Islam pada tingkat pertama….KEWENANGAN PENGADILAN AGAMA

  • Perkawinan yang dilakukan menurut syariah Islam;
  • Waris;
  • Wasiat;
  • Hibah;
  • Wakaf;
  • Zakat;
  • Infaq;
  • Sedekah; dan.

Apa yang dimaksud dengan Hukum Acara Peradilan Agama menurut pasal 54 UU Nomor 7 Tahun 1989 tentang Peradilan Agama?

Pasal 54 Hukum Acara yang berlaku pada Pengadilan dalam lingkungan Peradilan Agama adalah Hukum Acara Perdata yang berlaku pada Pengadilan dalam lingkungan Peradilan Umum, kecuali yang telah diatur secara khusus dalam Undang-undang ini.

Apakah hukum materiil Peradilan Agama?

Hukum Materiil Peradilan Agama adalah hukum Islam yang kemudian sering didefinisikan sebagai fiqh, yang sudah barang tentu rentang terhadap perbedaan pendapat.

Apakah sumber hukum materiil merupakan sumber hukum?

Sumber hukum materiil adalah tempat atau asal mula dari mana hukum itu diambil. Sumber hukum materiil berkaitan erat dengan keyakinan atau perasaan hukum individu dan pendapat umum yang menentukan isi hukum. Keyakinan atau perasaan hukum individu (anggota masyarakat) dan pendapat hukum ( legal opinion) dapat menjadi sumber hukum materiil.

Apakah hukum formil berlaku di peradilan agama?

Hukum Formil atau Hukum Prosedural atau Hukum Acara yang berlaku di lingkungan Peradilan Agama adalah sama dengan yang berlaku pada lingkungan peradilan Umum, kecuali hal-hal yang telah diatur secara khusus dalam UU No. 7 Tahun 1989 dan UU No. 3 Tahun 2006 tentang Peradilan Agama (Djalil, 2006:152-153).

Apakah sumber hukum merupakan perwujudan hukum?

Sumber hukum adalah tempat di mana kita dapat melihat bentuk perwujudan hukum. Sumber hukum dapat diartikan sebagai segala sesuatu yang dapat menimbulkan atau melahirkan hukum sehingga menimbulkan kekuatan hukum mengikat.